Tampilkan postingan dengan label wisata. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label wisata. Tampilkan semua postingan

5 Mei 2019

Manfaatkan Kebersamaan untuk Liburan Tipis- tipis di Seputar Tangsel

dokumentasi pribadi

Sudah semestinya, ayah mempersembahkan sikap terbaik pada anak dan istri. Tidak sekedar perhatian dan menjaga komunikasi, tapi juga beraktivitas bersama. 
Setelah dalam keseharian, setiap anggota keluarga sibuk dengan kegiatan sendiri-sendiri, maka pada akhir pekan bisa dijadikan sebagai hari keluarga.

14 Apr 2019

Ornamen Bambu di Dusun Bambu Lembang Bandung

Dusun Bambu Lembang -dokpri

Siapa yang tak tahu pohon bambu ? Itu, pohon yang kerap dijumpai di daerah pedesaan, tumbuh secara bergerombol membentuk rumpun.  
Kalau di desa saya, ada mitos temurun disebarkan penduduk. Konon, pada serumpun bambu terdapat mahkluk penunggu, menguasai wilayah dan menganggu orang lewat. 

5 Apr 2019

Kolaborasi Rumah Produksi GoodWork dengan sutradara BW Purbanegara dalam film ‘Doremi & You’

dokumentasi GoodWork 

Setelah sukses bekerjasama dengan Purbanegara Films dalam Film Ziarah (2017), rumah produksi GoodWork kini kembali menggandeng BW Purbanegara sebagai sutradara dalam produksi film drama anak remaja “Doremi & You”. 
Film yang diproduseri oleh Lexy Mere, Arifin Wiguna dan Ridla An-Nuur, melakukan pengambilan
gambar sepenuhnya di Yogyakarta.

Pembuatan film ‘Doremi & You’ berawal dari diskusi produser yang tertarik dengan ide film pendek karya BW Purbanegara ‘Cheng Cheng Po (2007)’, peraih piala citra di Festival Film Indonesia (2008) kategori film pendek terbaik. 
Bersama dengan penulis skenario Jujur Prananto, proses pengembangan ide dimulai sejak September 2018 lalu.

Film ini bercerita tentang persahabatan empat anak, Putri (Naura), Imung (Fatih Unru) dan Anisa (Nashwa Zahira – Indonesia Idol Junior 2018) dan Markus (Toran Waibro). 
Suatu hari mereka tidak sengaja menghilangkan uang jaket ekstrakulikuler paduan suara di sekolahnya.

Dalam rangka mengganti uang yang hilang, mereka sepakat untuk mengikuti kompetisi menyanyi ‘Doremi & You’. 
Dalam perjalanannya, Putri berharap bahwa Reno (Devano Danendra), senior sekaligus asisten pelatih paduan suara di sekolahnya bersedia menjadi pelatih mereka. 

Tetapi tak disangka-sangka, ternyata Reno juga mengikuti ajang ini dan menjadi saingan terberat mereka.
‘Doremi & You’ juga didukung oleh aktor senior, seperti Sekar Sari yang berperan sebagai Ibu Putri, Simhala Avadana sebagai Ayah Putri dan GPH. Paundrakarna JS sebagai Ayah Reno.

Proses syuting film ‘Doremi & You’ masih akan berlanjut hingga pertengahan April ini di Yogyakarta.
Mohon doa dari teman-teman semua supaya proses syuting berjalan lancar dan bisa menghasilkan film yang baik, kami ingin anak – anak dan remaja Indonesia pun memiliki pilihan menonton yang sesuai dengan usia.”, ungkap Lexy Mere selaku Produser saat konferensi pers berlangsung di Taman siswa, Yogyakarta.

Film ini rencananya akan tayang di bioskop pada saat liburan sekolah tahun ini.

26 Mar 2019

Berburu Kuliner di Festival Jajanan Bango 2019 Tanpa Kata Tapi

FJB 2019- koleksi pribadi

Siapapun pasti enggan, melewatkan gelaran Festival Jajanan Bango (FJB) 2019, yang diadakan pada pertengahan Maret di Area Parkir Squash Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
Pasalnya, ajang festival tahunan terbesar ini, menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia sejak tahun 2005 dan selalu mengangkat tema unik.

FJB 2019 mengusung tema ”Kelezatan Asli Lintas Generasi”, menjadi wujud ajakan Bango kepada keluarga Indonesia untuk melestarikan masakan Nusantara.
Di FJB saya bisa mendapati beberapa kuliner, yang dijajakan secara turun menurun dari satu garis generasi bahkan sampai generasi ketiga.

8 Mar 2019

Menikmati Ombus-ombus di Pelataran Bandara Silangit Siborongborong

di pelataran Bandara Silangit Sibrorongborong - dokpri
Setelah satu jam dan empatpuluh lima menit, bersama penerbangan Garuda Indonesia dari Bandara Soekarno- Hatta Jakarta.
Akhirnya kaki ini, kesampaian juga menjejak tanah di Bandara International Silangit Siborongborong Tapanuli Utara, Sumatera Utara.

Pendaratan yang cukup mulus, dari balik jendela pesawat, saya bisa menyaksikan pepohonan hijau disela-sela rumah penduduk berdinding papan.
Keluar dari perut burung besi dan menyapu pandangan ke sekitar, baru sekali saya mendapati bandara berpagar pemandangan alam indah.

1 Mar 2019

Nikmati Menu Seafood Istimewa di Fish Master Bintaro

Pak Arden (paling kanan) dan Mbak Mila (dua dari kanan) bersama blogger - dokpri

Nggak kerasa, sudah hari Jumat saja kawan’s. Mungkin kalian punya rencana, melewatkan akhir pekan bersama teman, sahabat atau keluarga tercinta.
Sayang dong, kalau hari libur hanya ngendon di rumah saja. Masa sudah lima hari ngantor, hari sabtu dan minggu nggak kemana-mana.

Sebenarnya, banyak banget kegiatan bisa dilakukan di akhir pekan, sehingga waktu jadi lebih produktif dan berkualitas.
Misalnya pergi ke tempat wisata (yang dekat-dekat saja), nonton bioskop bareng atau makan rame rame ajak keluarga atau teman.

9 Feb 2019

Sermier dan Kenangan Lalu

krupuk sermier.blogspot.com

Meski wujud krupuk ini sama, namun bisa jadi beda tempat berbeda nama. Di desa saya disebut sermier, mungkin di tempat lain beda sebutan.
Krupuk sermier, tidak bisa dilepaskan dengan masa kecil, karena saya termasuk penggemarnya.

Krupuk dengan bahan singkong ini mula-mula diparut lembut, dicampur ulegan bawang putih, ketumbar, garam secukupnya ditabur irisan daun bawang.
Cara mencetak cukup unik, parutan halus singkong diratakan dengan pantat piring (terbuat dari seng) bulat.

1 Feb 2019

Sepiring Nasi Goreng Cintaku

dokumentasi pribadi

Jujur, keluarga kecil kami tidak berlimpah harta. Makan minum secukupnya, sandang, papan, rekreasi seperlunya.
Namun kami bisa mencipta bahagia, melewati segenap cuaca kehidupan dengan cara kami sendiri. Kami syukuri apa yang kami miliki, sehingga bisa berdamai dengan keadaan.

Saya meyakini, bahagia tidak selalu berbanding lurus dengan kepemilikan, harta bendawi hanya salah satu jalan menghadirkan bahagia datang.
Artinya masih banyak cara lain bisagditempuh, agar kebahagiaan bisa direngkuh siapapun tanpa pandang bulu. 

30 Jan 2019

'Chinese Buffet Dinner' Persembahan Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center di Hari Imlek 2019

Ornamen Imlek- dokpri

Hallo, nggak kerasa Januari diujung. Padahal rasa-rasanya, baru beberapa hari mencanangkan resolusi hendak dicapai di tahun ini. 
Dan seperti biasa, bulan pertama identik dengan hujan. Mengingatkan saya pada satu hal, yaitu sebentar lagi Tahun Baru Imlek. Konon hujan di tahun baru China, pertanda berkah alam untuk manusia.

'Gong Xi Fat Cai' kalimat macam ini, dengan mudah ditemui di tahun baru China. Kemudian lampion, pohon dengan daun warna pink, angpao dan waju cici koko. Semua serba merah, dengan mudah kita temui di ruang publik.

28 Jan 2019

'Tepo Tahu' Kuliner Kampung Selalu Ngangenin


penjual tepo tahu - koleksi pribadi


Duapuluh lima tahun lebih hidup di tanah seberang, ada alasan yang membuat hati saya terpaut dengan kampung halaman.
Pasalnya setelah singgah di beberapa kota perantauan, saya belum pernah menemukan kuliner sejenis atau yang mirip.

Makanan ini cukup unik, meskipun bahan-bahannya sederhana, sangat mudah dibeli di pasar serta pengolahanya tidak sulit.
Tujuh belas tahun tinggal di seputaran Ibukota, saya belum pernah menemui, atau jangan- jangan hanya di desa saya makanan ini diolah.

24 Jan 2019

Belajar Tehnik Food Pairing

Illustrasi-dokpri

Selama ini, kalau melihat orang ngopi, makanan pendamping ya seadanya saja. Saya yang hanya sesekali ngopi, cukup bersanding biscuit dan tak jarang tanpa makanan kecil.
Padahal ada tehniknya lho, bahasa kerennya ‘Food Pairing’, padu padan kopi dengan makanan pendamping agar rasanya saling mendukung.

Masa kecil saya tidak luput, dari kebiasaan melihat orang ngopi. Sepperti di warung kopi dekat pasar desa, setiap pagi ramai para bapak ngopi ditemani ketan dan tempe goreng.
Di rumah, Ibu saya lebih suka ngopi setelah subuh. Sambil menyiapkan sarapan untuk keluarga, segelas kecil kopi panas tersaji di meja.

14 Jan 2019

Transportasi Pilihan Menuju Bandara Soetta


Illustrasi -dokpri

Mumpung masih bulan Januari, boleh kan saya mengucapkan Happy New Year – Telat ya, hehehe. Teriring doa, smoga di tahun 2019 semua harapan kita dimudahkan, apa yang menjadi target hidup juga bisa diraih—Amin.
Saya yakin, anda pasti sudah memiliki sejumlah rencana di tahun ini. Bisa jadi salah satunya travelling, baik ke luar kota atau ke luar negeri.

Menyoal travelling, pastinya seneng dong, bisa mengunjungi tempat baru (baik untuk liburan atau kerja), menambah wawasan dan pengalaman.
Saya pribadi tidak mau ketinggalan, merencanakan liburan tahun ini bareng keluarga. Selain itu masih dalam tahap rencana (belum pasti), ke luar kota untuk pekerjaan.

31 Des 2018

Jadikan Tulisanmu Sebagai Doa


Illustrasi - dokumentasi pribadi

Saya pernah bergabung, dalam sebuah kelas menggambar bersama Dik Doank di Kandang Jurang Doank Ciputat- Tangsel.
Om Ganteng (sapaan akrab Dik Doank) terbilang jago melukis, hasil karyanya diperlihatkan kepada peserta kelas menggambar kala itu.

Sebuah sketsa gambar rumah, dengan halaman luas dan pernak-pernik, mirip rumah yang ditempati Dik Doank bersama keluarga.
Menurut pengakuan presenter bola ini, lukisan tersebut digambar jauh sebelum membeli tanah dan membangun rumah diatasnya.

17 Okt 2018

Menelusuri Kekayaan Cagar Budaya di Kawasan Banten Lama

salah satu bangunan di Istana Kaibon - koleksi pribadi

(Artikel ini sudah tayang di Kompasiana dengan penulis yang sama)
Setiap berada di kawasan Cagar Budaya, saya seperti diajak memasuki lorong waktu. Mengayun langkah ke belakang, menyusuri celah relung masa lampau telah tertinggal, menyerap nilai-nilai budaya dan kemanusian pada tempo dulu.

Banyak hal saya petik menjadi suri tauladan, atas perilaku dan budi pekerti manusia pada setiap jaman. Seperti kisah Sultan Syaifuddin dari Keraton Kaibon di kawasan Banten lama, ternyata seorang yang sangat berbakti pada ibunya (Ratu Aisyah).  

25 Jul 2018

Lurik Coffe & Kitchen, Bisnis Kuliner Ussy dan Andhika


Kurik Coffe & Kitchen - dokpri


Saya yakin, anda pasti tidak asing dengan nama Ussy Sulistiawati dan Andhika Pratama. Sweet Couple artis Indonesia ini, terbilang jauh dari berita tidak sedap. Kekompakannya  tidak diragukan, baik dalam membina keluarga maupun berbisnis.

Senin pagi, tanggal 23 Juli 2018, Blogger dan Jurnalist diundang secara khusus, menghadiri pembukaan Lurik Coffe & Kitchen. Usaha food & beverage milik pasangan Ussy dan Andhika, berlokasi di Lippo Mall Kemang UG floor unit D-08.

29 Apr 2018

Booking ‘Liburan Mewah dengan Harga Murah’ Melalui Situs


Liburan di Bali- dokpri


Liburan Mewah dengan Harga Murah – semua orang pasti mau. Siapapun dijamin enggan menolak, menginap Jambu Luwuk Seminyak Bali atau Anvaya Beach Resort Bali.
Ajaibnya, harga yang dipersembahkan di luar dugaan, discount 61%  bahkan discount sampai 70%--- anti mainstrem parah kan.

Beberapa kali saya pernah, merasakan sebenarnya kerja tapi sekalian  liburan ke Bali dengan harga super murah.
Eit’s jangan kaget dulu, itu perjalanan dibiayai tempat kerja. Pernah juga menang lomba menulis, jadi saya tidak keluar uang sepeserpun ke Pulau Dewata, hehehe.

28 Apr 2018

Ice Cream Goreng Lezat di Hotel “Best Western Premier The Hive” Cawang


The Hive Cook and Snap Class - dokpri


Percaya nggak, ternyata ada ice cream goreng lezat ? Iya, Ice cream yang cair itu, kemudian digoreng dalam minyak panas.

Bingung dan belum kebayang kan ? Kita sama --*Toss--. Kali pertama mendengar ‘Ice Cream Goreng,’ saya sempat dibuat setengah tidak percaya.

Sampai akhirnya saya tercerahkan, bagaimana cara membuat ice cream goreng – rasanya masih aneh di telinga – yang unik ini.
Tapi tahan dulu, saya akan bagi resep ice cream goreng nanti.

27 Apr 2018

Berbuka Puasa Sekaligus Sedekah Bersama Nasi Kabsyah


Palet Buka Puasa Nasi Kabsyah


Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa tersebut sedikit pun juga.(HR. Tirmidzi)

Ya Rabb, tak terasa bulan Ramadhan –dalam hitungan minggu – akan tiba, semoga kita disampaikan bertemu bulan mulia- amiin.

Beberapa bulan lalu, laman medsos berseliweran status berburu tiket mudik – pertanda bulan puasa segera tiba.

Setelah beres urusan pulang kampung, saatnya bersiap diri menyambut bulan suci penuh ampunan—terlebih yang punya buah hati dan waktunya dilatih puasa,

17 Apr 2018

Melestarikan Kuliner Nusantara Melalui "Festival Jajanan Bango 2018"


Arena Festival Jajanan Bango 2018 Jakarta - dokpri


Setiap datang di acara kuliner, pertama kali saya cari adalah makanan tradisional. Selain mengobati rasa kangen, saya ingin turut melestarikan kuliner Nusantara.

Kesannya idealis ya –hehehe, tapi bagi saya makanan tradisonal –tertentu—memiliki kisah dengan perjalanan hidup dilalui.

Maka pada gelaran Festival Jajanan Bango 2018 (FJB 2018) di Jakarta, saya bersemangat mencari gudeg dan rujak cingur pilihan.

13 Apr 2018

Yuk, Keliling Jakarta Gratis Bersama "Mpok Siti" !


Sambil menunggu “Mpok Siti” di Halte Monas, saya mencoba chek di Aplikasi Pencari Lokasi “Cari Aja.”
Karena belum tercantum, maka saya segera tambahkan lokasi “Halte Bus City Tour” melalui fitur “add place” di Aplikasi Cari Aja – cara tambah lokasi saya jelaskan nanti.
Halte Bus Wisata "Mpok Siti" ada di Aplikasi Cari Aja - dokpri

Apa itu Cari Aja dan Apa itu Mpok Siti ? Cari Aja, adalah aplikasi pencari lokasi, sangat membantu untuk menemukan berbagai tempat yang anda inginkan.

Seperti lokasi Kuliner, Hotel dan wisata, SPBU, ATM, Bank, Minimarket, Kesehatan, Belanja, Transportasi, Otomotif, Pendidikan, Hiburan, Kecantikan, Olah Raga dan Tempat.