31 Jul 2020

Imunitas Anak Dimulai dari Sehatnya Saluran Cerna

Orangtua mana, tidak ingin memiliki buah hati sehat walafiat. Memiliki tumbuh kembang optimal, siap menghadapi tantangan kehidupan di masa mendatang.

Menjadi kewajiban para orangtua, untuk menyiapkan sedini mungkin. Dengan memberi asupan sesuai kebutuhan, dan tentunya memastikan imunitas anak-anak terjaga.

Saya beruntung, bergabung di seminar digital (Webinar) “Nutrisi untuk Imunitas, Kunci Tumbuh Kembang Optimal”diselenggarakan oleh Nutriclub.

Dua narsum yang dihadirkan, yaitu DR. dr. Ariani Dewi Widodo, Sp.A(K), Dokter Spesialis Anak Konsultan Gastroenterologi serta Prof. Yvan Van denplas, MD, PhD, Head of Departement of Pediatrics, Vrije Universite it Brussel, sangatlah mencerahkan.

Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia melalui Nutriclub, sangat concern pada pentingnya imunitas pada anak.

Arif Mujahidin, selaku Corporate Communication Director Danone Indonesia, berharap, webinar kali ini, bisa membuka pengetahuan bagi lebih banyak orangtua. Tentang pentingnya imunitas dan cara mendukung imunitas anak melalui nutrisi agar si Kecil memiliki tumbuh kembang optimal.

informasi seputar nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang dan ilmu parenting lainnya silakan mengunjungi www.nutriclub.id,” imbuh Arif

-------

 

Sudah pada tahu kan, bahwa daya tahan tubuh yang lemah muasal masuknya penyakit ke dalam tubuh.

Data RISKESDAS 2018, infeksi dan mal nutri masih lazim ditemui di Indonesia. Infeksi terjadi pada anak di bawah lima tahun, disinyalir sebagai penyebab utama morbiditas (terkena penyakit*) dan mortalitas (ukuran jumlah kematian*). - *wikipedia

Sebelum terlambat, orangtua perlu mendukung buah hati agar memiliki imunitas yang baik. Sehingga tubuh si kecil tangguh, sanggup melawan infeksi virus dan kuman.

Pravelensi anak usia 1 – 4 tahun dengan ISPA (Infeksi saluran pernafasan akut) 13,7%, sementara untuk diare di angka 12,8%.

Seperti disampaikan dr Ariani, bahwa system imunitas ternyata dibentuk sejak awal kehidupan. Apabila di awal kehidupan (terutama 1000 HPK) system imun terjaga optimal, maka seiring bertambah usia daya tahan tubuh berkembang lebih kuat dan lebih kompleks.

Menyoal ISPA dan diare, bisa terjadi karena secara struktur sel- sel usus pada anak masih renggang. Apabila ada kuman lebih mudah masuk melalui sel-sel tersebut, dan mikrobioma pada saluran cerna tidak berkembang dengan baik.

Padahal peran mikrobioma penting, mendukung imunitas, nutrisi, dan perlindungan terhadap bakteri patogen.

Dalam tubuh manusia terdapat sekitar 10-100 triliun mikrobioma dengan jumlah paling banyak terdapat di usus,” jelas dr Ariani.

 

Secara khusus narsum Prof. Yvan menjelaskan, bahwa hal penting dalam pembentukan sistem imun pada anak sejak dini, adalah mikrobioma gastrointestinal (keseimbangan mikrobioma di dalam usus) yang sehat.

Mikrobioma sendiri, adalah seluruh ekosistem mikroba di dalam sebuah organ. Mikrobiota usus, bakteri bifidobacteria, berfungsi untuk memproduksi anti body, mengontrol peradangan, mengencangkan sambungan usus dan mendorong toleransi terhadap makanan.

“Keseimbangan komposisi bakteri baik bifidobacteria harus dipelihara agar dapat terus memberikan manfaat dengan pemberian prebiotik,” jelas Prof. Yvan.

Prebiotik sendiri adalah karbohidrat atau serat yang tidak dapat dicerna dan difermentasikan oleh bakteri dalam usus. Keberadaannya guna merangsang perkembangan bakteri baik bifidobacteria.

Kombinasi prebiotik FOS dan GOS dengan rasio 1: 9, dapat meningkatkan jumlah bifidobacteria, menstimulasi pertumbuhan spesies bifidobacteria dan lactobacillus tertentu, mengurangi bakteri patogen, danmembantu menjaga kesehatan saluran pencernaan.

FOS dan GOS juga mampu membantu mendukung daya tahan tubuh dan mengurangi risiko infeksi” tambah Prof. Yvan.

Penjelasan Prof. Yvan diperkuat oleh GIANT study, dilakukan pada 767 anak sehat berusia di atas 1 tahun di 5 negara yang mengonsumsi susu pertumbuhan dengan prebotiklc FOS/sc GOS dan n-3 LC PUFA ditambahkan ke dalam susu.

Hasilnya menakjubkan, infeksi risiko yang lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi susu sapi.

-----

 

Kesehatan adalah harta tak tenilai, untuk itu kita sebagai orang tua perlu memastikan kesehatan si kecil tetap terjaga dengan menjaga saluran cernanya agar daya tahan tubuhnya kuat. Dengan kondisi ini maka anak kita akan memiliki peluang untuk menjadi pribadi yang tangguh dan siap menghadapi segala tantangan dan berprestasi tentunya.

Untuk info lebih lanjut seputar kesehatan, nutrisi atau tumbuh kembang anak, silahkan kunjungi www.nutriclub.co.id dan @nutriclub_idya !

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung.
Mohon komentar disampaikan dalam bahasa yang sopan, tanpa menyinggung SARA