17 Sep 2019

Lomba Foto Astra – Anugerah Pewarta Astra 2019, Kolaborasi Astra x Perhumas Suarakan Indonesia Bicara Baik

launching lomba Anugerah Pewarta Astra dan Lomba Foto Astra-dokpri


Astra dan Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas), pada 16/9 untuk kali pertama mengumumkan kerja sama dalam pelaksanaan Lomba Foto Astra – Anugerah Pewarta Astra 2019. Kedua lomba tahunan ini digelar, sebagai wujud apresiasi kepada fotografer dan penulis, baik dari kalangan media maupun masyarakat umum.
Melalui kerja sama ini, Lomba Foto Astra – Anugerah Pewarta Foto 2019 ini dapat menyuarakan Indonesia Bicara Baik melalui Ikon Kebanggaan Bangsa.

14 Sep 2019

Citarasa Kerajinan Nusantara ada di "Kriyanusa 2019"

Kriyanusa 2019-dokpri

Yang dari luar Sumbar, ada yang tahu apa itu “Makan Bajamba.” Jujur, saya (dari Jawa) masih asing istilah ini, sampai akhirnya menemui ruangan yang disetting unik untuk acara adat. Makan Bajamba adalah acara makan, yang dilaksanakan pada acara adat Batagak Pangulu atau acara- acara alek gadang di Minangkabau.
Tradisi makan berempat mengelilingi satu piring besar, uniknya masing-masing bagian tidak boleh mengotori bagian lainnya. Jadi setiap orang menyuap bagian makanannya sendiri-sendiri, dan tidak boleh mencampuri bagian yang lain. Makan bajamba adalah simbol berbagi kesenangan tapi tidak boleh saling merugikan, kenikmatannya ada pada rasa kebersamaan dan diatur dalam satu tata tertib.

Tampil dengan Wajah baru, Website SETKAB.GO.ID Usung Tema “Milenial Berwibawa”

warga net dalam acara peluncuran web setkab.go.id - dok WAG

Kalau saya ditanya, apa yang terlintas di benak kesan tentang website lembaga pemerintahan secara umum. Hmmm, menurut saya nih, bahasanya terlalu formal dan baku, tampilannya (maaf ya) kaku dan monoton, kalau membaca bawaannya jadi serius.
Dan saya nggak terlalu yakin, millenials bakal tertarik dan betah mantengin website lembaga atau instansi pemerintahan secara umum.

13 Sep 2019

Mengenal "Administrasi Hukum", Sekilas Tak Tampak Tapi Penting Bagi WNI


 
sumber tribunnews.com
Masih ingat dong, kasus Gloria Natapradja Hamel, gadis blasteran Prancis- Indonesia yang batal bertugas menjadi salah satu pasukan pengibaran bendera pada HUT ke 71 RI. Sedih pastinya, hal ini bisa terjadi karena statusnya bukan WNI (Warga Negara Indonesia).
Ada beberapa kasus terkait kewarganegaraan, juga terjadi pada atlet-atlet asing yang mengabdi di tanah Nusantara, kemudian  memilih untuk naturalisasi menjadi WNI. Misalnya paling gress, kisah Otavio Dutra pesepakbola Persebaya yang berdarah Brazil.