Tampilkan postingan dengan label kesehatan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kesehatan. Tampilkan semua postingan

1 Des 2019

Jangan Pernah Meremehkan Penyandang Disabilitas


ANgkie Yudistia-dokpri

Belakangan sedang viral dan heboh, kabar tentang penunjukkan staf khusus Presiden Joko Widodo. Mereka adalah anak muda kalangan millenial, yang mendapat perhatian dari orang nomor satu di Republik ini.
Dan satu diantara tujuh nama stafsus hebat ini, tersebut nama Angkie Yudistia, beliau adalah penyandang tuna rungu.

Jauh hari sebelum namanya menanjak, saya pernah hadir dalam sesi sharing bersama Angkie.
Menyimak pemaparanya kala itu, saya menangkap dalam keterbatasannya, memiliki semangat yang luar biasa. Begitu antusias dan menggebu, ketika menularkan semangat kepada peserta yang hadir.

18 Nov 2019

Jangan Kecil Hati, Anak Lahir Prematur Bisa Tumbuh Optimal !

sumber hamil.co.id


Saya punya saudara, dulu  lahirnya prematur.  Ukuran badan sebesar botol kecap atau sirup, berat badannya juga 1 kg lebih sedikit. Kala itu di kampung belum ada inkubator, jadi si bayi tidur dekat lampu petromax (duuh, bahaya banget pastinya). Berkat ASI dan asupan nutrisi yang tepat dan cukup, bayi tumbuh sehat dan kini sudah dewasa.
Tokoh dunia sekelas Albert Einstein dan Sir Issac Newton juga dilahirkan prematur. Di RSCM ada dokter anak, bernama dr, Muhammad Azharry Rusli Sp.A. Beliau mengaku alumni NICU (Neonatal Intensive Care Unit), selain menjadi dokter kini kerap diundang sebagai narasumber di berbagai seminar kesehatan anak.

10 Nov 2019

Mengenal Parkinson dan Penanganannya di RS Premier Jatinegara

parentingorami.co.id
Di sebuah restoran ternama, saya pernah berpapasan dengan seorang kakek (sekira dibawah 70  th). Dari gerak geriknya sangat mengkawatirkan, di kemudian hari ketika ikut seminar di Rumah Sakit Premier Jatinagera, saya tercerahkan bahwa beliau terserang penyakit Parkinson.

Ketika itu si kakek beranjak dari tempat kasir, rupanya baru saja menyelesaikan transaksi pembayaran. Tampak beliau hendak menuju meja terdekat di restoran tersebut, dua tangannya menggenggam ujung baki.
Terdapat burger dan kentang di atasnya, saya pikir dua makanan ini tergolong (secara berat massa) bobotnya ringan.

23 Okt 2019

Saatnya Pria, Merawat Kulit Wajah Tanpa Ribet

dokpri

Pria yang masuk usia 30 tahun ke atas, biasanya mulai mengalami masalah noda atau bintik hitam di wajah. Duh, pastinya menganggu banget. Wajah ibarat citra diri, semua orang mengenali kita, pertama kali melihat dari wajah.
Tapi tenang guy’s, masalah kulit wajah pria sudah ada solusinya. NIVEA MEN Extra White Dark Spot Minimizer Foam , siap merawat dan melindungi kulit wajah pria tanpa ribet. So, pria muda Indonesia, tetap bisa beraktivitas di luar ruang tanpa kawatir dampak terhadap kulit wajah.

Dan saya sudah buktikan sendiri !

18 Okt 2019

Serunya "Sinar Mas Land Mencari Juara 2019" Bersama Candra Wijaya di SDN Setu Tangsel

dokpri


Pagi itu (16/10’19), wajah siswa-siswi SDN Setu Tangsel tampak bersemangat. Team Sinar Mas Land dan Candra Wijaya International Badminton Center (CWIBC), berkunjung untuk audisi “Sinar Mas Land (SML) Mencari Juara 2019”.
Sebelum acara dimulai, anak-anak dengan seragam olahraga siap dengan raket dan berbaris rapi di lapangan bulutangkis di pelataran sekolah. Mereka antre dengan tertib, dipanggil sesuai nomor yang telah dibagikan.

11 Okt 2019

Yuk, Cegah Gangguan Penglihatan dan Obesitas Sedini Mungkin !

dokpri

Beberapa waktu lalu, viral di medsos, video perempuan cantik yang mengaku lebih memilih lelaki gendut. Menurutnya, gendut itu menggemaskan. Kalau ini masalah selera yes, setuju kan. Di kolom komentar ada netijen nyeletuk, laki-laki six pack biasanya pacarnya ga*t**g – hehe. Baiklah, sebagai team penggembira tidak ikut-ikutan, mempermasalahkan gendut dan atau six pack.

10 Okt 2019

Setiap Kita Bisa Lho, Berkontribusi dalam Upaya Pencegahan Bunuh Diri

malline.com

Dulu, terlintas dibenak saya, bahwa bunuh diri selalu terkait orang yang tak berpunya atau putus cinta saja. Menurut saya, dalam dua situasi tersebut rentan putus asa. Sehingga tidak bisa berpikir jernih, dan ujungnya mengakhiri hidup lebih cepat menjadi keputusan diambil.

Tetapi paradigma itu mulai bergeser, ketika melihat beberapa pesohor dunia, meninggal karena bunuh diri. Public figure yang karirnya sedang cemerlang dan dikenal banyak orang, tetapi justru menjadi pelaku bunuh diri – ini yang membuat saya berpikir ulang.

9 Okt 2019

Jangan Mager Karena Sehat Itu Murah dan Sakit Itu Mahal !

dokpri

Kalau ada pepatah, “mempertahankan lebih sulit dibanding meraih,” maka saya sangat menyepakati, karena pernah (dan tengah) mengalami.
Dan demi mempertahankan gaya hidup sehat, sepagi itu di hari weekend pula, saya sudah di kantor Kemenkes Jakarta Selatan.

Healthies Run 5K Kemenkes RI yang diadakan 6 Oktober 2019, menjadi agenda yang cukup saya nantikan. Pasalnya Blogger dan peserta runner dari Kemenkes, akan menempuh 5 K dan tentu sangat menyenangkan.

2 Okt 2019

Menerapkan Pola Asuh Grow Happy dari Nestle Lactagrow

koleksi pribadi

Siapa tak familiar dengan Nestle, brand yang menjadi jaminan kualitas untuk (salah satunya) produk susu. Dan Lactagrow, susu pertumbuhan untuk anak usia satu tahun ke atas, merupakan produk dari Nestle.
Nestle Lactagrow, adalah susu pertumbuhan anak usia 1 tahun ke atas, mengandung Lactobacillus reuteri, Omega 6, Omega 3, minyak ikan, 12 vitamin dan 7 mineral yang terdiri dalam varian plain, vanila dan madu. Diformulasikan secara khusus oleh para ahli di Nestle Research Centre Switzerland.

26 Sep 2019

Rombongan Pedagang Berangkat Umroh Bersama Le Minerale

seluruh peserta Umroh Le Minerale- dok Le Minerale

Le Minerale, produk air minum dalam kemasan dari Mayora berangkatkan rombongan pemenang jamaah umroh Le Minerale pada 25 September 2019 dari program Gosok-gosok Berhadiah Le Minerale. 
Program Gosok-gosok Milyaran Rupiah dari Le Minerale, sebagai apresiasi dan penghargaan tertinggi bagi para pedagang yang sudah berkontribusi dalam pemasaran produk Le Minerale kepada para konsumen

23 Sep 2019

Seberapa Efektif, Kenaikan Cukai Mengerem Perokok Aktif dan Pemula ?

masional.kontan.co.id


Pagi itu untuk sebuah acara, saya sengaja jalan kaki dari stasiun commuter line menuju lokasi. Pikir saya, lumayan membakar kalori dengan menempuh jarak sekira 1,5 KM. Sampai tempat tujuan, masih ada 30 menit-an waktu untuk istirahat (mengeringkan keringat).
Satu pohon rindang berdiri di halaman tempat acara, rupanya pengelola menyediakan tempat duduk dari semen dilapis ubin halus. Saya mengambil tempat nyaman, ngaso sejenak sambil membaca buku. Tak lama, menyusul seorang bapak, mengambil tempat duduk tak jauh dari saya berada.  
‘Wuuus’ tiba-tiba, asap rokok mampir di ujung hidung. Serba salah memang, saya menoleh ke perokok, kemudian bangkit dan segera masuk ke tempat acara. 

Sebal pastinya, mungkin anda (yang bukan perokok) pernah mengalami hal serupa. Dan perokok, sudah bebal dengan rasa tidak enak, sehingga terkesan cuek dan melanjutkan merokok.

5 Sep 2019

Yeay, Astra Half Marathon 2019 Segera Digelar !!

Petinggi Astra dala press confrence Astra Runner 2019- dokpri

Hallo, Runner’s. Sudah pada tau kan, Astra Runner’s 2019 akan segera digelar. Kegiatan tahunan yang dinanti, tahun ini sudah masuk gelaran keenam. Hal ini sebagai bukti, bahwa Astra tidak bosan mengajak masyarakat hidup sehat.

25 Agu 2019

Kebiasaan Jalan Kaki Membuat Berat Badan Turun Seperempat Kwintal


aktivitas jalan kaki-dokpri


Belajar dari pengalaman, saya menyimpulkan bahwa satu saat manusia butuh “disentil”, agar tersadar dan bersedia berubah. Apabila sentilan tersebut disikapi dengan benar, niscaya akan berbuah berkah.

Saya sendiri tidak mengira, badan yang dulu ditimbun otot seberat (nyaris) satu kwintal, berkurang lumayan signifikan. Sekarang jauh lebih enteng, nafas tidak gampang ngos-ngosan, dan tidak mudah kecapekan atau kepala pusing.
Semua berkat sikap disiplin, bersedia menerapkan pola makan dan gaya hidup sehat. Kebiasaan jalan kaki dan naik transportasi umum, menjadi salah satu kegemaran sejak tiga tahun belakangan.

24 Agu 2019

Sinergi FWD Life dan K-LINK Indonesia Persembahkan "Asuransi Bebas Handal"

dokumebtasi pribadi

Siang di lorong lengang sebuah rumah sakit, dua kaki ini mengayun perlahan, satu langkah demi satu langkah menjejak hati-hati di lantai, supaya tidak menimbulkan suara berisik. Meski bukan kali pertama menjaga orang sakit, batin ini tetap deg-deg-an, apalagi yang dijaga hari itu adalah ibu mertua.“Eyang uti tidur saja, kalau perlu apa-apa bilang saya” kalimat ini saya ucapkan perlahan.


Semua orang pasti sepakat, bahwa kesehatan itu mahal harganya. Saking tidak ternilai kesehatan, orang rela pergi jauh dan mengeluarkan biaya besar untuk berobat. Mumpung kita yang masih dianugerahi kesehatan, yuk, dijaga dengan cara memperhatikan asupan dan penerapan gaya hidup.

11 Agu 2019

Herbamojo Membantu Pria Menemukan Mojo

launching Herbamojo, (Ki-Ka) Victor, Mulyo Rahadjo, Tjokorda, -dokpri

Percaya nggak, bahwa setiap orang dilahirkan di dunia membawa keunikan sendiri-sendiri. Keunikan tersebut, kalau dikelola dengan baik akan menjadi kekuatan sejati.
Maka kehidupan ini berjalan, ketika ada yang ahli dalam pengobatan, ada yang menguasai cabang olahraga, pintar memasak, padai menulis dan seterusnya.

9 Agu 2019

Wanita Selam Indonesia Pecahkan Guiness World Record

 WASI pecahkan Guiness World Record

Organisasi Wanita Selam Indonesia (WASI) berhasil pecahkan Guinness World kategori Penyelaman Massal Terbanyak Dunia dan Pembentangan Bendera Terbesar di Bawah Air. Acara yang berlangsung sejak tanggal 1-3 Agustus 2019 di Pantai Mega Mas Manado .

26 Jul 2019

Seberapa Kuat Niat dan Kontribusinya Pada Hasil Diet

illustrasi-dokpri

Sampai hari ini, saya masih berupaya keras menjaga gaya hidup dan pola makan yang baik. Pasti tidak selalu berjalan mulus, tapi justru saya disadarkan pada satu hal, bahwa konsisten dan mempertahankan komitmen butuh usaha tidak sedikit.

23 Jul 2019

Le Minerale DukungPesta Olahraga Pelajar se-Asia Tenggara pada ASEAN Schools Games 2019


Sebagai salah satu produk air mineral terdepan di Indonesia, Le Minaerale memberikan dukungan menjadi Official Mineral Water Partner, pada pesta olahraga tahunan bergengsi bagi parapelajar se-Asia Tenggara yakni ASEAN Schools Games (ASG) 2019, yang diadakan di Kota Semarang, Indonesia.

22 Jul 2019

Pria Juga Perlu Perawatan Kulit Lho !

NIVEA MEN Creme -dokpri

Hari gini, perawatan kulit sudah bukan dominasi kaum hawa saja.  Kulit pria juga butuh perawatan, apalagi yang pekerjaannya setiap hari di luar ruang atau bertemu banyak orang.
Nggak asyik kan, saat meeting atau kumpul dengan orang, kulit wajah kita tampak kering dan kusam, yang ada dikira sakit atau tidak bersemangat.

Memilih  produk perawatan kulit susah-susah gampang, apalagi yang paham dengan karakteristik dan masalah dialami pria. NIVEA MEN, merk perawatan kulit pria nomor satu di dunia, menghadirkan NIVEA MEN Creme, krim multifungsi pria pertama dan satu-satunya di Indonesia.

17 Jul 2019

Anak dengan Penyakit Tidak Menular Berhak Tumbuh dengan Gizi Optimal

dokumentasi pribadi

Saya hapal kebiasaan diri, mendadak melow kalau bersua dengan ayah dan ibu keren. Persis seperti minggu siang itu, bersua dengan ayah dari Bima (6,5 th) dan ibunda dari Ibam (11 bulan). Kedua buah hati beliau dengan penyakit tidak menular (PTM) kanker, sedang menjalani protokol kemotherapi akibat kanker All (leukemia limfoblastic akut).

Kondisi Bima saat ini baik, namun bisa dibilang naik turun dan musti terus dijaga. Sementara Ibam yang diketahui dengan kanker sejak umur 6 bulan, diawali dengan demam dan diare, akibat kemotherapy dan fisiotherapy mengalami keterlambatan pertumbuhan.