6 Nov 2015

Mobil123.com Solusi Praktis Jual Beli Mobil


mobil123.com (dokpri)
"Mobil menjadi prioritas kedua yang diburu konsumen setelah membeli rumah " Jelas Ibu Herni, Head of Sales Mobil 123.com, dalam acara Blogger Gathering.
Acara Blogger gathering bersama mobil123.com , di FX Sudirman membuka wawasan baru terutama bagi saya pribadi. Informasi tentang jual-beli mobil, saya dapati di forum yang luar biasa ini.
Menurut survey  tentang proses membeli mobil pilihan, calon membeli memerlukan rata-rata 1.9 bulan untuk mempertimbangkan masak-masak. Entah  melihat dari merek, mesin, jenis mobil, spesifikasi, warna, kemudian cara membeli baik cash atau kredit dan lain-lainya. Belum lagi kalau memilih membeli kredit, akan memperhitungkan berapa besar DP diambil sekaligus menghitung cicilan perbulannya. Hal tersebut sangat wajar, mengingat dana yang yang dianggarkan untuk sebuah kendaraan roda empat tidak sedikit.


Kehadiran tekhnologi  tentu sangat memudahkan manusia, sebelum membuat sebuah keputusan. Internet adalah jawaban aktual dan paling dekat, yang membantu konsumen masa kini. Termasuk mencari mencari referensi akurat, dalam memenuhi kebutuhan mendapatkan mobil idaman.
Melihat fenomena yang terjadi, mobil123.com menjembatani kebutuhan masyarakat. Saat ini mobil123.com sudah beroperasi di Malaysia, Thailand dan Indonesia, berada di bawah bendera CAR Asia. Menyediakan space untuk iklan mobil baru/ bekas, tanpa bayar alias gratis dalam waktu tak terbatas.
Apa itu Mobil123.com ?
Adalah portal otomotif no 1  dan terpercaya, mempertemukan penjual dan pembeli pada satu platfoam yang terdiri dari listing berkualitas, riset, review kendaraan. Dari semua data yang disajikan, mampu menciptakan pengalaman jual beli yang terbaik.
Ibu PC.Gan (dokpri)

Bu Herni hadir menjadi pembicara inti, setelah acara di buka Ibu PC.Gan petinggi mobil123.com. Memperlihatkan slide show di layar, sehingga memudahkan blogger menyimak dan memahami presentasi.
Saya mencermati Fitur tentang riset kendaraan, hal ini memudahkan konsumen mencari mobil sesuai spesifikasi. Penggunaan fitur relatif user friendly, dilengkapi logo kendaraan yang diinginkan. Kemudian terdapat bagian lebih spesifik, yaitu rentang harga dan tahun kendaraan yang dicari.
Selain itu terdapat searching lebih mendalam, mengetahui lokasi pemilik mobil dan jarak KM (khusus mobil second). Semua pilihan demi pilihan ter-filter, mengerucut pada kebutuhan konsumen.
Sampai saat ini terdapat 202.127 kendaraan roda 4, memasang  iklannya di mobil123.com. Kalau konsumen memiliki ketertarikan, terhadap beberapa kendaraan. Tersedia fitur check list, gunanya untuk membandingkan beberapa mobil yang ditaksir (max 5).  Untuk mengetahui harga terdapat tab 3, konsumen bisa check harga mobil sejenis yang ada di pasaran.
"Bagimana kalau yang diiklan tidak sesuai kenyataan?" tanya seorang peserta
Mobil123.com sedang giat mempropagandakan, bagaimana agar sebuah transaksi berjalan aman dan lancar. Untuk sebuah pemasangan iklan, pengiklan disyaratkan mengupload kartu Indentitas diri (KTP). Kalaupun yang diiklankan adalah mobil baru (masih di dealler), maka pengiklan harus mengupload  juga kartu nama dari dealer bersangkutan. Sedang untuk menjaga kepercayaan konsumen, pengiklan tidak diberi akses menginput sendiri spesifikasi mobil yang dijual. Hal ini untuk meminimalisir, terjadi pemalsuanan data. Bahkan ada sesi khusus kunjungan dari mobil123.com, guna mengcross check kendaraan yang hendak diiklankan.
Tampilan mobil123.com (dokpri)
Bagaimana Transaksinya?
Khusus proses jual beli/ transaksi, mobil123.com tidak ikut campur.  Pembeli bisa bertemu langsung dengan penjual, sebab pada proses ini  sangat memungkinkan terjadi negosiasi.
"Jadi  pasang iklannya gratis dan mobil123.com tidak  mendapat fee dari penjual" ujar Bu Herny.
Seorang blogger tergelitik, dengan pernyataan Head of Sales mobil123.com ini.
"Bu, kan mobil123 memerlukan biaya operasional dan punya karyawan yang harus digaji, trus kalau iklannya gratis dan tidak dapat komisi penjualan dari mana income perusahaan?" Ujar sang blogger penasaran.
"kami focus pada upgrade iklan" Jawab Bu Herny
Terpampang pada layar presentasi, memperlihatkan laman mobil123.com. Iklan yang tak berbayar alias gratis, ukurannya relatif terbatas sehingga kurang eye cacthing. Sedang iklan yang memiliki ruang khusus, tampak menonjol dengan aneka keterangan. Bagi saya hal yang wajar, pasti ada pembeda antara bayar dan tak bayar.
Sesi kedua acara blogger gathering, diisi Ibu Shinta Ries beliau Founder "Blogger Perempuan". Membawakan materi, tak jauh dari tema otomotif. Yaitu  bagaimana tips mengemudi, ala Ibu Shinta Ries. Kebetulan sejak usia 16 tahun beliau bisa menyetir, setahun kemudian sudah mengantongi SIM. 
Ibu Shinta Ries (kanan) bersama MC Mariana (dokpri)
Jangan menyetir dominan di bahu jalan ;
Sering dijumpa, orang mendahului dari sebelah kiri (bahu jalan). Padahal sangat berbahaya, apalagi kalau kendaraan didepan hendak ambil kiri/ minggir. Sebaiknya mengambil posisi di tengah, saat menyetir dalam kondisi stabil.
Perhatikan fungsi Lampu hazard;
Upayakan meyalakan lampu hazard (kedip dua-duanya), hanya saat keadaan darurat atau dibutuhkan. Biasanya kalau sedang berada di ruas jalan TOL, bertepatan datang hujan lebat. Sangat mungkin mempengaruhi jarak pandang, maka lampu hazard akan membantu kendaraan di belakang mengatur jarak.  Lampu hazard juga berfungsi, ketika kendaraan sedang mogok.
Focus saat menyetir ;
Jangan mengerjakan kegiatan lain saat menyetir, seperti balas BBM, membaca atau update status di Sosmed. Kecuali  kegiatan yang bisa dibantu alat, misalnya terima panggilan telepon dengan handsfree.
Pakai sabuk pengaman :
Benda yang melekat dipinngir jok bukan sekedar hiasan, fungsinya sangat penting untuk keamanan dan keselamatan. 
-0o0-
Mas Rizky dari mobil123.com (dokpri)
Mas Rizky hadir sebagai pembicara terakhir, mengupas tema menarik tentang SEO (Search Engine Optimazion).
Apa itu SEO?
Metode atau cara, agar sebuah website mendapat peringkat yang baik di Google.
Bagimana strateginya?
1. Signal Pengguna
-Pastikan judul relevan dengan content
-Perilaku pengguna website; artinya semakin betah di satu website, memungkinkan peringkat di google juga bagus.
2. Kualitas On Page
- Jadikan keyword sebagai judul
- Buat content yang enak dibaca dan menarik (gambar sendiri/ kalau pinjam ditulis sumbernya)
- Kecepatan website penting bagi SEO, gunakan template yang simple dan mobile friendly.
- Tunjang dengan video, infografic, yang memicu viralitas dan popularitas.
3. Kualitas Off Page
- Vote, referensi/ rekomendasi dari situs lain, hal ini dimungkinkan kalau content berkualitas.
- Bangun kepercayaan pembaca, agar mereka sukarela meng-share artikel anda.
Bagaimana Content yang memicu Popularitas?
- Membahas Topik yang sedang nge-hits
- Memicu kebanggan diri ; bahas sisi positif suatu topik
- Cari sesuatu yang belum disadari banyak orang.
- Bahas perbandingan 2 hal atau lebih ( misal 5 bangunan paling unik)
- Buat kisah pembangkit perasaan, misal  kisah sukses based true story.
- Tulislah suatu topik sampai tuntas.
- Sertakan sumber dari ahlinya (misal melalui wawancara khusus)
- Content yang mudah dipraktekkan
Kesimpulan
Content yang baik adalah content yang bermanfaat, mampu menggiring pembaca sukarela share artikel anda.
Mas Rizky mengakhiri sesi presentasi, sebagai penanda acara masuk ujung. Kemeriahan blogger gathering mobil123.com semakin lengkap, dengan aneka games dan doorprice.
Selamat kepada teman-teman, yang berhasil membawa hadiah utama atau hiburan. Yang pasti saya pribadi mendapatkan ilmu baru, tentang situs terpercaya dan kredibel mobil123.com. (salam)

2 komentar:

  1. Wah, bunda belum bikin nih, keren banget postingannya. Dan yang bikin keren tuh ada foto bunda juga, wkwkwk....becanda-lah. Boleh gak bunda copet foto yang ada bundanya. Makasih sebelumnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bunda Yati apa kabar, senang sekali bunda berkenan berkunjung
      Monggo silakan fotonya di copas :)
      salam sehat dan hangat :)

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung.
Mohon komentar disampaikan dalam bahasa yang sopan, tanpa menyinggung SARA